Kamis, 16 Juli 2015

Ilustrasi (web)
Ilustrasi (web)

H-1 Lebaran, 97.838 Kendaraan Lintasi Jalur Nagreg

BANDUNG, FOKUSJabar.com : Kondisi jalur selatan Nagreg pada H-1 Lebaran saat ini dipadati kendaraan berbagai jenis kendaraan hingga 97.838 unit dengan persentase 20,31 persen.
Hal tersebut diungkapkan ketua tim Trafic Accounting Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung, Eric yang menilai hingga sore saat ini, kendaraan roda dua masih menjadi mayoritas pengguna jalur Nagreg.
“Dominasi kendaraan yang melintas Nagreg dari barat ke timur adalah sepeda motor, mobil pribadi dan penumpang umum,” ujar Eric kepada FOKUSJabar, kamis (16/7/2015).
Dia menyebutkan, data sementara yang terhimpun dari pukul 00:00 WIB sampai dengan 14.00 WIB pada H-1 sekarang diantaranya adalah sepeda motor sebanyak 53.651 unit, dan jumlah roda dua hingga saat ini masih menjajaki jalur Nagreg.
Sedangkan kuantitas roda empat dengan jenis pickup, angkot meningkat hingga 23.499 unit. Selain itu, jumlah kendaraan elf, bus kecil sebanyak 418 armada. Sedangkan untuk bus besar saat ini mengalami penurunan hingga 585 armada dengan prediksi antar kota dan provinsi.
“Ditambah dengan jumlah truk 2 AS sebanyak 313 unit, sedangkan jenis truk 3 AS kontainer itu hanya 14 armada,” tukasnya.
Sebanyak 97.838 kendaraan yang melewati jalur Selatan Nagreg dengan pembagian ke arah barat sebanyak 19.358 unit, sedangkan yang tertuju ke kawasan timur mencapai 78.480 kendaraan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar