Minggu, 26 Juli 2015

pilkada (ilustrasi : web)
pilkada (ilustrasi : web)

Pilkada Kabupaten Bandung, Rencana Koalisi Besar PDIP Bias

BANDUNG, FOKUSJabar.com : Koalisi besar yang direncanakan PDIP pada Pilkada serentak di Kabupaten Bandung 9 Desember mendatang, masih wacana.
Sebelumnya, PDIP Kabupaten Bandung mengkalim bahwa untuk memeriahkan hajatan demokrasi 9 Desember mendatang, koalisi besar dengan 10 partai akan diwujudkan.
“Memang ada rencana untuk itu. Namun karena butuh perjalanan yang lama, koaliasi itu belum terwujud,” ungkap Ketua DPC PFIP Kabupaten Bandung Wewen Winarni kepada FOKUSJabar.com, Sabtu (25/7/2015).
Kendati begitu, prioritas berperan serta dalam Pilkada dengan mengusung calon tetap diutamakan. Untuk itu, pada pendaftaran calon ke KPU 27 Juli mendatang paket Deki Fajar-Dony siap diajukan.
“Untuk wakilnya dari Demokray, sedangkan koalisi sementara kita baru dengan Hanura dan Demokrat,” tukasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar